Sudahkah Anda mengenal aplikasi Paxel? Paxel adalah perusahaan jasa layanan antar barang logistik yang beroperasi di Jakarta, Semarang, Surakarta, dan Jogja. Penyedia jasa layanan antar barang yang terbilang baru namun sudah memiliki fitur layanan antar satu hari sampai.
Selain itu untuk mengirim barang logistik, Paxel menggunakan ukuran small, medium, dan large sehingga tidak ada timbangan. Misalnya tidak ada penggaris barang kita bisa di ukur oleh Happiness Hero yang sudah dilengkapi dengan penggaris.
Siapa sih Happiness Hero? Happiness Hero yaitu petugas yang mengambil dan mengantar barang ke consumer di paxel, bisa jadi karena pahlawan yang mengantar barang yang sudah kita tunggu-tunggu membuat kita bahagia, maka disebut Happiness Hero ya?. Happiness Hero sebelumnya sudah dilatih dulu selama tiga hari agar kinerjanya dapat maksimal sesuai SOP yang bisa membahagiakan pelanggan. Mereka dilengkapi juga dengan Bluetooth printer, meteran, bublle warp buat mengemas barang. Jadi Anda perlu lagi ke gerai perusahaan jasa antarnya cukup pesan di aplikasi mau antar kemana, barangnya, apa, sizenya kecil atau besar nanti Happiness hero yang datang untuk mengantarkanya.
Paxel dengan tagline antarkan kebaikan berusaha memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Salah satunya melalui CSR lewat rumah harapan yang berupaya untuk mendampingi anak-anak yang kurang mampu. Selain itu, banyak juga komunitas yang dibantu oleh CSR dari Paxel ini. Bagi pelanggan baru Paxel juga memberikan kredit 100 ribu yang langsung diterima oleh pelanggan baru. Apabila pelanggan mengajak orang lain menggunakan referral code, pelanggan tersebut akan dapat tambahan saldo 50 ribu. Ayo unduh aplikasi Paxel dan dapatkan saldo gratis seratus ribu.
Berikut ini pengalamanku menggunakan jasa aplikasi Paxel di Jogja mengirim paket "sameday". Jasa antar yang satu ini memiliki fasilitas keren loh. Loker Paxel Home Jogja, yaitu jika saat di rumah, kos-kosan atau lokasi yang dituju tidak ada orang yang bisa direpotkan untuk menerima paket. Anda bisa mengambil paket di Loker Paxel Home Jogja.
Jika ingin mengirim pada hari yang sama supaya sampai di hari yang sama. Anda harus mengirim paket sebelum jam 2 siang. Karena jika terlewat dari itu, akan dikirim hari berikutnya.
Kontributor: Aan Pamudi
keren starupnya
BalasHapusbener banget gan, membantu!
Hapus